Wisata Rafting Sekitar Daerah Malang

  • Wisata rafting di sahabat air rafting

Di wisata rafting di malang yang bisa dicoba yakni di sahabat air rafting, sahabat air rafting ini memiliki nuansa rafting yang berbeda dengan tempat rafting lainnya sebab di sini untuk lebar dari sungainya cukup luas dan arusnya juga cukup deras tentu buat rafting di sini semakin seru. Rafting di sahabat air rafting ini sangat cocok untuk dilakukan saat bersama keluarga atau pun teman yang ingin mencoba rafting yang menantang adrenalin. Untuk letaknya sendiri berada di jalan mojosantri desa mojorejo junrejo kota batu.

  • Wisata rafting di ndayung rafting

Ndayung rafting merupakan tempat wisata yang berada di desa gubugklakah, kecamatan poncokusumo kabupaten malang. Yang membedakan tempat rafting di ndayung rafting ini dengan tempat rafting lainnya yakni pemandangan yang ada di sini sangat eksotik pasalnya kita bisa bermain rafting di bawah lereng gunung semeru serta kita juga akan bermain rafting dengan melewati sebuah air terjun, mantab kan! Selain itu juga terdapat pemandangan tebing tebing dan juga perbukitan yang menawan di kanan kiri sungai yang sedang diarungi.

  • Wisata rafting di batu rafting

Masih di sekitaran kota batu ada pula tempat rafting yang bernama batu rafting. Di batu rafting ini sendiri selain bisa bermain rafting anda juga bisa mencoba kegiatan outbound, paint ball dan juga air soft gun. Letak basecamp untuk batu rafting ini berada dalam satu kawasan dengan pusat oleh oleh deduwa kota batu jadi anda bisa lebih mudah dalam mencari oleh oleh buat keluarga.

  • Wisata rafting di sungai amprong

Dengan panorama yang berada di sungai amprong in sangat indah lagi asri maka membuat tempat ini menjadi tempat yang sangat sayang sekali ketika anda sedang berada di sekitaran wisata rafting ini. di wisata rafting ini anda juga bisa mencoba wisata river tubing. Rafting dan juga river tubing ini hampir sama hanya saja jika rafting menggunakan perahu karet sedangkan river tubing menggunakan ban.

  • Wisata rafting di kasembon rafting

Kasembon rafting merupakan tempat rafting dengan banyak jeram yang bisa dicoba, untuk setiap jeram yang ada di sini bermacam macam dengan tingkat ketinggian yang berbeda beda mulai dari yang ketinggiannya 2 meter sampai 4 meteran.

Tentunya jika anda mau coba wisata rafting harus mempersiapkannya dengan matang supaya saat rafting akan tambah menyenangkan. Biasanya sebelum rafting anda harus menyiapkan dulu baju ganti yang akan digunakan setelah bermain rafting. Setelah itu anda juga bisa gunakan sun block terlebih dulu jika tak ingin kulit anda menjadi kusam.

Pada saat rafting anda juga bisa membawa hand phone anda dengan himbauan untuk digunakan pula waterproofnya, supaya hand phone anda tidak rusak akibat kemasukan air. Dengan bermain di alam bebas tentu anda harus persiapkan lebih aman tentang keslamatan dan juga keamanan anda seperti menggunakan sandal sebagai pelindung kaki anda. Namun sandal yang sebaiknya digunakan yakni sandal yang semacam sandal gunung supaya tidak mudah hanyut.

ADD YOUR COMMENT

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *